Tukul Arwana: Ingin Masyarakat Desa Pahami Internet


anda sedang membaca artikel tentang Tukul Arwana: Ingin Masyarakat Desa Pahami Internet dari indotrendy.blogspot.com
Siapa orang yang paling banyak mempromosikan laptop secara umum, jawabannya mungkin bukan agen promosi produk-produk elektronik, namun Tukul Arwana.



Ya, salah satu kata-kata yang sangat dikenal oleh masyarakat luas dari pelawak tersebut adalah "kembali ke laptop" yang sering diucapkannya saat menjadi host dalam sebuah acara di televisi Trans7 setiap malam. Namun Tukul juga tahu bahwa masyarakat di pedesaan saat ini masih jarang yang menggunakan laptop.

Barang berteknologi tersebut saat ini sebagian besar masih dipakai oleh masyarakat perkotaan saja. Tukul pun menyatakan harapannya agar masyarakat Indonesia sebagian besar melek teknologi, terutama di pedesaan."Teknologi semakin canggih, masyarakat Indonesia juga harus mengenal dunia berinternet, bisa menggunakan laptop. Agar tidak ketinggalan. Ini juga untuk kepentingan mereka juga," kata Tukul saat mengikuti acara XL di Mall Bellagio, Jakarta, Jumat (4/11).

Meskipun pekerjaan setiap harinya melawak, Tukul menyatakan ingin turut memperkenalkan masyarakat dengan dunia telekomunikasi yaitu dengan terus mengungkapkan kata-kata "kembali ke laptop" setiap kali dirinya melawak.Dia mengaku, meski berasal dari desa namun telah lama mengenal laptop. Komputer jinjing tersebut dikenalnya sejak produk tersebut masuk ke Indonesia, belasan tahun lalu.

Namun itu tidak bisa pada para tetangganya yang berada di desa yang benar-benar terbelakang dalam hal teknologi.Namun setidaknya keinginan Tukul ini telah terobati, meski masih banyak orang desa tidak menggunakan laptop untuk berinternetan, masuknya infrastruktur telekomunikasi ke pelosok daerah, telah membawa masyarakat di kampung pun bisa berinternetan.Apalagi saat ini perusahaan-perusahaan telekomunikasi telah jor-joran berinvestasi di layanan data internet, sehingga masyarakat bisa browsing internet melalui ponsel.


Category Article

What's on Your Mind...